Pada tanggal 17-18 September, Program Studi Teknik Elektro menyelenggarakan dua kegiatan workshop secara paralel. Workshop pertama adalah pemgoraman VHDL dengan mempergunakan perangkat ALTERA DE1. Workshop kedua adalah pengolahan sinyal digital dengan mempergunakan perangkat Blackfin 707.
Workshop diikuti 25 orang peserta, terdiri atas dosen, asisten dosen dan laboran di teknik elektro. Koordinator Asistem Lab Dasar Teknik Elektro Insitut Teknologi Bandung, Bapak Mahenda dan Bapak Hilmi sengajar didatangkan untuk mempercepat ‘transfer knowledge’ penggunakan perangkat lab yang masih baru di TE IT Del.
Seluruh peserta workshop sangat bersemangat, kendatipun pelaksanaan dilaksanakan pada hari sabtu-minggu. Workshop paralel ini dilasanakan dari pukul 08.00 sampai 21.00.